Manfaat dan khasiat daun kelor

Manfaat daun kelor untuk kesehatan sangatlah berperan karena nutrisi yang terkandung di daun kelor sangatlah banyak dan berkhasiat, dalam riset menyebutkan kelor adalah pohon yang ajaib, memang dunia tak selebar daun kelor akan tetapi daun kelor manfaatnya selebar daun-daun lainya.

Sebuah suplemen daun kelor secara komprehensif memberikan 10 vitamin esensial dan sebelas mineral penting, 9 asam amino esensial lengkap, 24 lebih jenis anti-oksidan, lebih dari 24 nutrisi anti-inflamasi, dan asam lemak Omega-3 dan Omega-6, dari beberapa dokter merasa sangat senang dengan pergeseran baru dari pengobatan penyakit untuk kesehatan, pengobatan yang terbaik adalah dengan mencegahnya, dengan tanaman daun kelor yang luar biasa, kita memiliki alat yang ampuh untuk mengoptimalkan nutrisi akan meningkatkan kesejahteraan.

Daun Kelor mengandung banyak manfaat, secara umum dapat dikonsumsi karena mengandung gizi dan protein tinggi, remasan daun dapat juga dimanfaatkan sebagai penutup luka, daun kelor dapat digiling halus untuk dijadikan bedak penghilang noda dan flek di wajah, khasiat daun kelor yaitu sebagai anti inflamasi, kelor memiliki fungsi pengobatan karena mengandung kalsium dan pospor, kandungan mineral dan vitamin sangat tinggi dibanding sayuran lainnya, di media asing banyak yang menyebut kelor sebagai “miracle tree” maupun “Tree for Life”, dari penelitian daun kelor mamppu menghambat aktifasi NFkB dan menurunkan ekspresi protein tumor, khasiat daun kelor juga bisa menurunkan kolesterol jahat kelebihan kolesterol dapat memacu berbagai penyakit, tingginya kadar kolesterol dipicu pola makan yang kurang sehat dan ditambah faktor psikologis seperti stress, hormon adrenalin dan kostisol dapat memicu produksi kolesterol dalam tubuh, dalam sebuah penelitian tentang daun kelor membuktikan, bahwa efek dari ekstrak kelor dapat sebanding dengan obat atenolol dalam menurunkan kadar lemak pada tikus, dan penelitian ini masih banyak dilakukan juga terkait peran i2 sitosterol, senyawa bio aktif yang terkandung dalam daun kelor. Daun kelor berkhasiat untuk mengatasi nyeri, letih, dan linu, karena daun kelor mengandung pterigospermin yang merangsang kulit sehingga dapat berfungsi sebagai param yang manghangatkan, jika daun kelor dilumat dan dibalur akan mengurangi rasa nyeri karena bersifat analgesik.

Manfaat daun kelor ini juga telah dibuktikan dengan mengatasi gizi buruk di afrika, beberapa tahun yang lalu jika kita mendengar ethiopia pasti identik dengan kelaparan akan tetapi berkat daun kelor bersama dengan program PBB dan LSM mampu menuntaskan masalah kelaparan dengan media daun kelor dan pohon kelor, bahkan di beberapa daerah terutama untuk memperbanyak dan melancarkan ASI seperti halnya daun katuk, selama ini jika kita bicara tentang sumber Vitamin A, yang terbayang adalah wortel, padahal dengan berat yang sama Vitamin A pada daun kelor jauh lebih banyak dibanding wortel, dengan perbandingan berat yang sama, daun kelor juga mengandung Vitamin C lebih banyak dibanding jeruk, kalsium empat kali lipat susu, potasium tiga kali lipat pisang, protein dua kali lipat yogurt dan zat besi jauh lebih banyak daripada bayam.

Cara untuk menanam daun kelor sangatlah mudah tinggal anda tancapkan saja beberapa batang kelor di sembarang jenis tanah dan tunggu 2 atau 3 bulan, daunnya sudah mulai bisa dipetik untuk dimanfaatkan, dalam 40 hari berikutnya trubusnya sudah bisa diambil lagi dan begitu seterusnya.

Dengan penelitian ilmiah, terungkap bahwa daun kelor ternyata mengandung berbagai unsur nutrisi yang diperlukan oleh tubuh untuk memulihkan dan menjaga kesehatan, variasi dan kadar kandungan nutrisi daun kelor berada di luar batas kewajaran, jika kita memiliki sebuah pohon di halaman rumah yang bisa ditanam dan dirawat dengan mudah, tidak mati meskipun diterpa kemarau panjang, daunnya bisa disayur untuk memenuhi semua kebutuhan vitamin dan mineral dalam tubuh, bisa digunakan sebagai obat ketika kita sakit, selain itu bijinya juga bisa untuk menjernihkan air yang kita minum, kedengarannya seperti pohon yang hanya ada di dunia angan-angan saja, namun kenyataannya memang ada.

Kelor juga mujarab mengatasi beragam penyakit lain seperti hepatitis, hiperlipidemia alias kolesterol tinggi, dan jantung, pemanfaatan kelor sebagai herbal sangatlah bagus bila dibandingkan brotowali Tinospora crispa, sambiloto Andrographis paniculata, atau temuputih Curcuma zedoaria, beberapa senyawa aktif dalam daun kelor adalah arginin, leusin, dan metionin, tubuh memang memproduksi arginin, tetapi sangat terbatas oleh karena itu perlu asupan dari luar seperti kelor, kandungan arginin pada daun kelor segar mencapai 406,6 mg sedangkan pada daun kering, 1.325 mg, arginin meningkatkan imunitas atau kekebalan tubuh, di samping itu, arginin juga mempercepat proses penyembuhan luka, meningkatkan kemampuan untuk melawan kanker, dan memperlambat pertumbuhan tumor.

Sementara metionin yang kadarnya mencapai 117 mg pada daun segar dan 350 mg (kering) mampu menyerap lemak dan kolesterol oleh karena itu, metionin menjadi kunci kesehatan hati yang banyak berhubungan dengan lemak dan kekurangan metionin menyebabkan beragam penyakit seperti rematik kronis, sirosis, dan gangguan ginjal, kadar valin dalam daun segar 374 mg atau 1.063 mg (kering) berfungsi dalam sistem saraf dan pencernaan, perannya antara lain membantu gangguan saraf otot, gangguan mental, emosional, dan insomnia, tubuh juga memerlukan leusin karena tak mampu memproduksi sendiri dan daun kelor segar mengandung 492 mg leusin yang berperan dalam pembentukan protein otot dan fungsi sel normal,leusin sangat penting untuk pertumbuhan sel sehingga anak-anak dan remaja mutlak memerlukannya, ambang batas kebutuhan leusin adalah 55 mg per g protein.

Jika anda belum mempunyai tanaman daun kelor, mulailah menanam dari sekarang untuk konsumsi juga untuk kesehatan kita dan keluarga.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

1 Response to "Manfaat dan khasiat daun kelor"

  1. It's appropriate time to make some plans for the future and it's time to be happy.
    I have read this post and if I could I want to
    suggest you some interesting things or advice. Maybe you can write next articles referring to
    this article. I wish to read even more things about it!

    ReplyDelete

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Belum punya wallet ⇩⇩?

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Ayo daftar Pi sudah fase 3 lho! harga bisa meroket, buruan daftar ⬇⬇⬇
minepi.com - Cloud mining cryptocurrency

Artiku Indonesia Blogger